Kumpulan Thermal Lengkap Pocophone F1

Kumpulan Thermal Lengkap Pocophone F1

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah informasi yang mungkin jarang sekali diketahui banyak pengguna smartphone Android. Informasi ini khusus untuk para pengguna perangkat Pocophone F1 saja karena jika dicoba diperangkat lain bisa menyebabkan kerusakan sistem.

Hal yang akan saya bahas disini adalah Thermal. Thermal pada perangkat Android ini ada memiliki banyak fungsi dan semua itu akan saya bahas nantinya. Yang perlu kalian ketahui bahwa ada banyak thermal untuk perangkat Pocophone F1 ini yang dibuat oleh developer yang berbeda-beda.

Apa itu Thermal ?

TEMOD atau yang biasa dikenal dengan Thermal Engine Modification ini adalah sebuah sistem yang mengatur suhu pada perangkat. Biasanya hal ini digunakan beberapa pengguna yang sudah melakukan pengoprekan pada perangkatnya agar tidak overheat atau kelebihan panas.

Kelebihan panas pada perangkat dapat menyebabkan kerusakan pada banyak hal mulai dari layar, hardware dan banyak lagi. Maka dari itu hal ini sangat berguna sekali bagi banyak pengguna perangkat Android namun untuk bisa menggunakannya harus melakukan beberapa hal terlebih dahulu.

Tentunya Thermal Mod ini berbeda dengan thermal bawaan pada sistem dari perangkat Pocophone F1 yang kamu gunakan. Maka dari itu banyak pengguna yang lebih merekomendasikan untuk menggunakan salah satu terobosan ini.

Ketentuan Pemasangan Thermal

Ada beberapa ketentuan atau syarat untuk bisa memasang Thermal. Kamu tidak akan bisa memasang Thermal dengan perangkat yang belum dioprek sama sekali. Maka dari itu saya akan memberikan beberapa informasi mengenai hal ini, berikut beberapa ketentuannya.

  • Perangkat harus sudah dalam kondisi Unlock Bootloader.
  • Sudah terpasang Custom Recovery atau TWRP.
  • Perangkat sudah dalam keadaan Rooted (sudah diroot).

Kumpulan Thermal Pocophone F1

Selanjutnya saya akan memaparkan sekumpulan thermal untuk perangkat Pocophone F1 yang fungsinya bisa dibilang lebih untuk ke Gaming / Benchmark dan yang saya katakan sebelumnya. Berikut ini ada 8 thermal yang tersedia untuk perangkat Poco F1 :

Catatan :

  • Keterangan Magisk / TWRP itu bermaksud bahwa file Thermal itu dipasang melalui proses itu sebagai contoh menginstal thermal lewat Magisk melalui menu Module sedangkan melalui TWRP seperti menginstal file biasanya.

Pada link unduh yang saya berikan ada beberapa thermal yang memiliki beberapa versi yang berbeda-beda. Seperti contohnya pada thermal Bens tersedia 4 versi yang berbeda. Kamu bisa mencoba satu per satu dari thermal tersebut untuk mengetahui kecocokannya pada ROM yang kamu gunakan.

Perlu diketahui bahwa biasanya Thermal ini digunakan pada Custom ROM dan thermal ini berfungsi mengatur kebutuhan benchmark dan meningkatkan performa gaming pada custom ROM tersebut. 

Baca Juga:

Jika kamu menggunakan ROM MIUI kemungkinan tidak terlalu disarankan menggunakan Thermal. Karena menurut saya sendiri thermal pada ROM MIUI itu sudah cukup bagus namun tidak menutup kemungkinan bahwa ada beberapa pengguna yang menggunakan thermal di ROM MIUI juga.

Kesimpulan

Untuk membandingkan manfaat Thermal ini kamu bisa mengecek Benchmark pada perangkat kamu sebelum melakukan penginstalan atau mungkin bisa melakukan uji coba bermain game dan mengukur suhu panas pada perangkat.

Biasanya perbedaan menggunakan thermal dan tidak akan terlihat sangat jelas bila sudah diuji coba dengan detail seperti yang saya lakukan sendiri. Itulah kumpulan thermal untuk perangkat Pocophone F1. File-file ini diambil dari Grup Pocophone F1 Indonesia yang tentunya merupakan forum yang cukup besar bagi pengguna Pocophone F1.

Belum ada Komentar untuk "Kumpulan Thermal Lengkap Pocophone F1"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah artikel