4 Tema MIUI 12 Terbaru dan Terbaik 2021

4 Tema MIUI 12 Terbaru dan Terbaik 2021

MIUI merupakan sistem operasi yang digunakan pada perangkat smartphone brand Xiaomi. Sistem operasi ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi banyak orang karena di Indonesia sendiri banyak sekali pengguna Xiaomi. Alasan mereka menggunakan perangkat Xiaomi ini karena harganya yang cukup murah dengan spesifikasi yang tinggi.

Namun build kualitas dari Xiaomi ini cukup bagus seperti pada bagian sistem operasinya ini. Sistem operasi ini memang banyak sekali disukai karena ada banyak fitur-fitur dalam satu OS. Berbeda dengan sistem operasi lainnya, MIUI ini ibaratnya memasang seluruh fitur dari seluruh OS yang ada pada perangkat Android.

Fitur yang banyak disukai oleh para pengguna Xiaomi ini adalah tema-tema yang ada pada sistem operasi ini. Karena ada banyak sekali developer tema pada perangkat ini oleh karena itu banyak sekali varian tema-tema yang tersedia.

Tema MIUI 12

Sistem operasi MIUI ini juga sudah beregenerasi mulai dari masa terkenalnya MIUI 8 sampai sekarang versi terbaru yaitu MIUI 12. Nah, pada artikel ini saya akan membagikan 4 tema MIUI terbaru yang saya dapatkan dengan desain terbaik menurut saya sendiri.

Tentunya kamu bisa mengunduh semua tema-tema ini, namun sebelumnya upgrade sistem operasi kamu terlebih dahulu ke MIUI 12 yang terbaru. 

Poco V12

Tema pertama yang cukup saya rekomendasikan adalah Poco V12. Tema ini didesain oleh Dio_S yang memang sudah banyak sekali membagikan tema-tema bagus lainnya. Tema Poco ini sudah banyak diupgrade dari awal rilis OS MIUI 12 ini sampai sekarang. Tema ini tentunya sudah cukup bagus dan stabil untuk digunakan.

Tema ini memang khusus untuk OS MIUI 12 saja ya dan jika kamu cek nama tema ini di ThemeStore hanya ada pada region India. Jadi kamu perlu mengubah region pada perangkat kamu ke India terlebih dahulu. Kamu juga bisa menggunakan tema ini di Xiaomi EU juga hanya perlu mengunduh tema lewat link dibawah ini.

Double Ui

Untuk tema yang satu ini pula memiliki tampilan yang sangat colorfull dengan desain yang sangat bagus. Tidak ada tertera nama Desainer dari tema yang satu ini namun tema ini diberi nama Double UI. Tema ini berbeda tentunya dengan Poco v12 sebelumnya, dari segi tampilan serta layout dari tema ini sangat berbeda.

Ikon pada tema ini terlihat lebih lembut dan nyaman dilihat. Tema Double UI ini hanya untuk OS MIUI 12 saja dan kamu bisa mengunduhnya melalui ThemeStore atau bila perlu mengunduh lewat link dibawah ini dengan ekstensi tema .mtz.

Unduh tema : Double_UI.mtz

Oxygen OS

Tema MIUI 12 yang satu ini juga didesain oleh Dio S yang menggunakan tampilan dari perangkat Oneplus. Perangkat Oneplus terkenal dengan OS nya yang bagus yaitu Oxygen OS. Sama dengan tema ini, tampilan Oxygen OS dari perangkat Oneplus di sediakan juga pada perangkat Xiaomi melalui tema ini.

Hampir seluruh tampilan pada tema Oxygen OS ini mirip sekali dengan versi aslinya. Tema ini juga sudah diupdate beberapa kali dan sekarang sudah mencapai versi 1.4 untuk Custom MIUI ROM. Kamu juga bisa mengunduh tema ini melalui themestore dengan mengubah region perangkat kamu menjadi India.

Unduh tema : Tema Oxygen OS untuk Custom ROM

Classic Mod Pro

Berbeda dengan tema-tema yang sebelumnya saya bagikan, tema Classic Mod Pro ini memiliki tampilan yang sangat fresh. Tema ini sangat cocok sekali untuk pengguna yang menyukai tampilan Estetik. Karena tema ini dibuat dengan sangat bagus mulai dari ikon aplikasi, navigasi dan beberapa hal yang mungkin akan kamu buka setiap harinya.

Sepengetahuan saya sendiri tema ini hanya tersedia untuk MIUI 12 di ThemeStore atau jika kamu pengguna MIUI jenis lainnya bisa menggunakan file mtz yang akan saya sediakan dibawah ini. Untuk pengguna tema mtz ini dikhususkan untuk pengguna ROM Xiaomi EU.

Unduh tema : Classic Mod Pro.mtz

Itulah 4 tema miui 12 terbaru dan terbaik menurut saya sendiri. Saya juga sudah mencoba beberapa tema yang lainnya namun saya sendiri hanya menyukai ke-4 ini saja. Jika kamu memiliki referensi tema yang lebih keren lagi bisa beritahu kamu lewat kolom komentar ya.



Belum ada Komentar untuk "4 Tema MIUI 12 Terbaru dan Terbaik 2021"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah artikel